Saturday, December 9, 2023
HomeSportsSepakbola6 Negara yang Kena Sanksi FIFA Sedekade Terakhir

Viral: 6 Negara yang Kena Sanksi FIFA Sedekade Terakhir

Rekam Jejak Sanksi FIFA

Berita Bola: Ada enam negara yang dalam sedekade terakhir harus meratapi nasib pahit terkena sanksi FIFA.

Beragam jenis penyebab menjadi latar belakang atas keputusan FIFA yang sampai tega mengeluarkan hukuman berat kepada negara-negara tertentu.

Apapun alasan dan latar belakangnya, FIFA pasti hanya akan menjatuhkan sanksi kepada negara-negara yang sudah ketahuan melanggar peraturan.

Kadar sanksi yang diberikan FIFA sebenarnya akan lebih dulu menyesuaikan dengan beratnya pelanggaran.

Berita bola kami kali ini lantas hendak merangkum deretan negara yang sudah terkena sanksi tegas FIFA dalam sedekade terakhir.

4 Alasan Kuat Luis Enrique Cocok Jadi Pelatih Chelsea

Satuviral
- Advertisement -
6 Negara yang Kena Sanksi FIFA Sedekade Terakhir – SATUVIRAL

Negara-negara yang Dikenai Sanksi

India (2022)

Di antara negara-negara Asia yang terkena sanksi FIFA, kasus yang menimpa India cukup menonjol belum lama ini.

FIFA menjatuhkan sanksi kepada All Indian Football Federation (AIFF) dalam bentuk membekukan federasi tersebut.

Jatuhnya sanksi dipicu oleh intervensi pihak ketiga ketika AIFF menggelar pemilihan ketua umum organisasi pada Agustus 2022.

Peraturan FIFA memang melarang keras setiap federasi untuk mengambil kebijakan yang dipengaruhi intervensi pihak-pihak tertentu, alias wajib independen.

Sanksi tegas FIFA kepada AIFF ternyata tidak berlangsung lama, hanya berlaku dalam durasi 11 hari saja.

Otoritas FIFA mencabut sanksi tersebut pada 26 Agustus 2022, setelah AIFF melakukan sejumlah perbaikan cepat.

Chad (2021)

Chad juga menjadi salah satu negara yang dalam sedekade terakhir terkena sanksi tegas FIFA.

Penjatuhan sanksi FIFA diterapkan kepada Federasi Sepakbola Chad (FTFA) pada Oktober 2021, dipengaruhi alasan adanya intervensi pemerintah.

Sekali lagi, FIFA memang menuntut setiap federasi untuk independen dan bebas dari campur tangan atau intervensi pihak manapun.

Ketika FIFA menjatuhi FTFA sanksi tegas, pemerintah Chad baru saja membuat kebijakan untuk mengambil alih urusan sepak bola negaranya.

FIFA yang mengetahui insiden tersebut, lantas segera memberikan sanksi tegas berupa melarang Chad ikut serta ke ajang-ajang internasional.

Pakistan (2017)

Negara berikutnya yang masuk ke dalam daftar ini adalah Pakistan. Pada 2017 lalu, Federasi Sepakbola Pakistan (PFF) dilarang berlaga di kancah internasional berdasarkan sanksi FIFA.

Sanksi dijatuhkan FIFA kepada PFF lantaran federasi tersebut ketahuan mendapat intervensi dari pihak ketiga.

Intevernsi awalnya dilakukan oleh pihak pemerintah Pakistan yang mengambil alih hak PFF berupa kantor dan rekening bank.

Beruntungnya, pemerintah Pakistan segera mengembalikan kantor dan rekening bank PFF, sehingga FIFA pun mencabut sanksinya.

Indonesia juga Pernah Kena

Guatemala (2016)

Negara berikutnya yang juga dikenai sanksi FIFA adalah Guatemala. Federasi Sepak Bola Guatemala (FEDEFUT) telah dikenai sanksi setelah menolak komisi sepak bola yang dibentuk oleh FIFA.

Padahal, komisi tersebut sengaja FIFA berikan untuk mengawasi sepakbola di negara tersebut, menyusul skandal korupsi yang meletus pada Oktober 2016.

FEDEFUT menolak komite FIFA dengan alasan tidak mengikuti proses hukum negara. FIFA kemudian membubarkan komite dan menangguhkan FEDEFUT pada 2016.

Nigeria (2014)

Sanksi bermula ketika National Football Association (NFF) memecat komite eksekutifnya, setelah penampilan buruk timnas Nigeria di Piala Dunia 2014.

Setelah itu, NFF mengganti jajaran komite eksekutif yang dipecat. Pemerintah Nigeria juga berpartisipasi dalam pemilihan Presiden NFF.

Karena campur tangan pemerintah, FIFA kemudian menjatuhkan sanksi kepada NFF berupa pembekuan.

Nigeria sebelumnya juga pernah dikenai sanksi serupa setelah terungkap bahwa pemerintah Nigeria ikut campur dalam pengunduran diri sekretaris jenderal NFF pada 2010.

Indonesia (2015)

Indonesia disanksi FIFA setelah PSSI dianggap tak mampu menghadapi dualisme klub dan liga yang dijalankannya pada 2015 lalu.

Lebih lanjut, pemerintah Indonesia melalui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) juga terbukti ikut campur dalam tata kelola persepakbolaan Indonesia.

Saat itu, keputusan Menpora membekukan status PSSI berdampak domino berupa penangguhan oleh FIFA pada 30 Mei 2015. Sanksi tidak dicabut hingga Mei 2016.

Kini, Indonesia kembali terancam sanksi kedua dari FIFA. FIFA mengancam akan menjatuhkan sanksi kepada Indonesia karena gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Find us on Social Media

- Advertisement -

Popular Categories

Ads on Satuviral

- Advertisement -

Ads on Satuviral

- Advertisement -

Ads on Satuviral

- Advertisement -