Tuesday, May 30, 2023
HomeSportsSepakbolaBomber Tajam Arsenal Musim Depan Siap Pindah ke AC Milan

Viral: Bomber Tajam Arsenal Musim Depan Siap Pindah ke AC Milan

Sulit Dapatkan Tempat di Arsenal

Berita Bola: Bomber tajam Arsenal Folarin Balogun akan hengkang ke AC Milan pada bursa transfer musim panas 2023 mendatang.

Folarin Balogun merupakan pemain yang lahir dari Arsenal Football Academy 5 tahun silam, tepatnya pada 1 Juli 2017.

Namun, pemain kelahiran New York itu kini memperkuat Stade de Reims, salah satu klub papan atas Liga Prancis.

Tepatnya pada 3 Agustus, Arsenal dan Reims menandatangani kesepakatan kontrak peminjaman Balogun.

Kesepakatan peminjaman tercapai karena Balogun tidak mendapatkan tempat yang selayaknya di starting XI Arsenal.

Ronaldinho Alih Profesi Jadi Pemain Basket

Satuviral
Bomber Tajam Arsenal Musim Depan Siap Pindah ke AC Milan - Satu Viral – SATUVIRAL

Kehadiran beberapa pemain antara lain Gabriel Jesus, Eddie Nketiah, Bukayo Saka, dan Gabriel Martinelli menjadi alasan lain hengkangnya Balogun dari Arsenal.

Penyebabnya sebenarnya adalah Balogun daya saingnya kala itu tidak sebaik beberapa pemain di atas.

Mengingat usia sang pemain yang masih sangat muda, Arsenal lebih rela meminjamkan Balogun ke Reims.

Namun, Balogun baru-baru ini mengatakan siap meninggalkan Arsenal demi memperkuat AC Milan di bursa transfer musim panas 2023 mendatang.

Kode Pindah ke AC Milan

Performa Folarin Balogun sebenarnya lumayan, meski sekarang tengah dipinjamkan ke Reims oleh Arsenal.

Pasalnya, pemain berusia 21 tahun itu tercatat mampu menyumbang 75 gol dan 18 assist untuk tim muda Arsenal.

Selain itu, Balogun mencetak 2 gol dan 1 assist dalam 10 pertandingan yang dimainkan atas nama Arsenal di awal musim ini.

Meski dipinjamkan ke Reims, Balogun tetap tampil apik dengan ketajamannya mencetak 18 gol dari 29 penampilan.

Maka tidak heran kalau pada bursa transfer musim panas ini, AC Milan berniat memboyongnya ke San Siro.

Rossoneri kebetulan butuh sosok penyerang tajam anyar, demi memperbaiki kualitas lini depannya yang musim ini sering tumpul.

Dan, mengutip laporan berita bola Sky Sports, Balogun secara tidak langsung mengutarakan keinginan dirinya hengkang ke Milan.

Kontrak peminjaman Folarin Balogun dengan Stade de Reims diketahui berakhir pada 30 Juni 2023.

Selain itu, waktu bermain yang lebih sedikit di Arsenal akan mendukung kepindahannya ke AC Milan.

Kendati demikian, Folarin Balogun tak lupa berterima kasih kepada Mikel Arteta yang telah memantau perkembangannya.

“Beberapa diskusi harus dimulai dan keputusan tidak tergantung pada saya sendiri,” kata Folarin Balogun dikutip dari Sky Sports via Milano News.

“Klub (Arsenal) akan memberi tahu saya kesan mereka dan saya yakin kami akan mencapai kesepakatan. Senang sekali Arteta mengikuti saya.”

Find us on Social Media

- Advertisement -

Popular Categories

Ads on Satuviral

- Advertisement -