Saturday, June 3, 2023
HomeFilmDipercepat, Film Buya Hamka Tayang 19 April

Viral: Dipercepat, Film Buya Hamka Tayang 19 April

Temani Libur Lebaran

Info Viral: Film Buya Hamka akan ditayangkan lebih awal dari yang direncanakan sebelumnya. Falcon Pictures selaku pembuat film mengatakan film bakal diputar tanggal 19 April mendatang.

Sebelumnya Film Buya Hamka akan dirilis pada 20 April mendatang. Tim Produksi memajukan jadwal film untuk menemani liburan Lebaran 2023.

“Kami punya kabar baik untuk kalian semua. Pak Jokowi sudah mengumumkan libur bersama pada tanggal 19. Maka film (Buya Hamka) akan diputar pada 19 April,” kata Laudia Cynthia Bella, salah satu pemeran melalui keterangan pers tertulis seperti ditulis Satu Viral, Kamis (13/04).

Laudya Cynthia Bella berperan sebagai istri Buya Hamka, Sitti Raham dalam film tersebut. Sedangkan karakter Abdulmalik Karim Amrullah alias Buyahamka sendiri diperankan oleh Vino G. Bastian.

Sebelumnya, Vino sempat berbagi tantangan memerankan Buya Hamka. Salah satunya, harus memainkan peran saat masih remaja.

Viral: Film Buya Hamka Habiskan Biaya Belasan Miliar

Satuviral
Vino Bastian Perankan Buya Hamka- Satuviral – SATUVIRAL
Vino Bastian Perankan Buya Hamka Satuviral

“(Tantangannya) adalah bagaimana memainkan Buya Hamka ketika dia berusia 16 tahun dan saya berusia 41 tahun,” kata Vino G. Bastian.

Selain itu, kata Vino , Buya Hamka sangat aktif. Vino akhirnya bertemu keluarga Buyahamka dan berteman dengan sastrawan yang juga pejuang kemerdekaan di masa mudanya.

Vino Bastian juga langsung membaca Catatan Perjalanan Hidup Buya Hamka untuk memahami karakternya. Tidak hanya pada masa mudanya, Buya Hamka juga pada masa tuanya.

Vino Bastian Kesulitan Perankan Buya Hamka

Vino pun merasakan tantangan lain karena harus bisa berbahasa Padang. Padahal, Vino adalah keturunan Minang. Ia juga harus belajar bahasa Arab karena Buya Hamka semasa hidupnya juga belajar bahasa Arab.

Selain Vino G. Bastian, film biografi Buya Hamka juga akan dibintangi oleh Desy Ratnasari, Laudya Chintya Bella, Donny Damara, Ayu Laksmi, Rifnu Wikana, Reza Rahadian, Anjasmara, Marthino Lio, Mathias Muchus dan Donny Kesuma.

Bintang Indonesia lainnya yang membintangi film tersebut antara lain Ben Kassyafani, Melia Bhaskarani, Ferry Salim, Mawar de Jong, Wavda Rubis dan Kirk Simbala.

Diproduksi oleh Falcon Pictures bekerjasama dengan Starvision, film ini disutradarai oleh Fajar Bustomi dengan skenario karya Alim Sudio dan Cassandra Massardi.

Find us on Social Media

- Advertisement -

Popular Categories

Ads on Satuviral

- Advertisement -