Jadi Trending No 2 Global
Info viral – Netflix telah merilis film Unlocked yang berhasil menarik minat penonton dalam waktu singkat. Dalam waktu 2 hari sejak rilis, film ini berhasil menjadi trending no 2 di seluruh dunia.
Film ini tentang seorang psikopat yang diperankan oleh Im Si-wan. Psikopat tersebut ternyata jago meretas ponsel orang untuk menguntitnya dan membunuhnya.
Lewat trailernya, langsung terasa suasana mencekam dan menakutkan dari sosok hacker sekaligus psikopat itu saat mengincar korbannya.
Avatar 2 Resmi Jadi Film Terlaris Ketiga Sepanjang Masa
Satu Viral

Sinopsis Film Unlocked
Film ini menceritakan kisah tentang seorang pekerja kantoran yang tiba-tiba kehilangan ponselnya di dalam bis. Pekerja kantoran tersebut bernama Nami yang diperankan oleh aktris Chun Woo Hee.
Dalam ponsel tersebut terdapat semua data dan informasi pribadinya ada dalam ponsel pintar miliknya yang hilang. Mulai dari orang-orang yang dihubungi, apa yang dia sukai, yang tidak disukai, tempat-tempat yang didatangi, bahkan saldo rekening dan akun rahasianya.
Info viral – Lama- kelamaan, pekerja kantoran tersebut merasa kehidupan sehari-harinya mulai terancam. Nami juga mengambil pekerjaan paruh waktu dengan membantu ayahnya di kafe.
Sementara itu, Im Siwan berperan sebagai Jun Yeong yang ingin mendekati Nami dengan dalih sebagai seseorang yang bekerja di perusahaan keamanan digital.
Breaking Bad Bakal Dibuat Ulang Versi Korea
Satu Viral
Trik Hacker yang Bikin Parno
Dalam film ini, penonton akan dikejutkan dengan berbagai cara yang dilakukan Im Si-wan untuk mengintip kehidupan Nami.
Mulai dari mendownload spyware di ponsel Nami, menyamar, hingga menguntitnya dan menyingkirkan orang-orang di sekitarnya.
Penggambaran realistis dalam film Unlocked membuat sejumlah penontonnya was-was jika harus mengantar ponsel ke jasa servis.
Jika kamu penggemar film genre thriller dan mystery, cocok banget nih jadi rekomendasi tontonan pas bosan. Penasaran seperti apa perjuangan Nami menyelamatkan kehidupannya kembali? Tonton Unlocked di Netflix sekarang!
You must be logged in to post a comment.