Mikel Arteta Musim ini Mengesankan
Berita Bola: Mikel Arteta, pelatih Arsenal, melempar sebuah kode tentang kepindahannya ke klub Liga Spanyol, Real Madrid.
Kiprah karier kepelatihan Arteta bersama Arsenal musim ini memang layak disebut dengan label mengesankan.
Bagaimana tidak, juru taktik asal Spanyol itu mampu menyulap kekuatan Meriam London menjadi mengerikan, padahal musim-musim sebelumnya sering diremehkan.
Video Viral Kyle Walker Diduga Lakukan Pelecehan Seksual
Satuviral

Saat ini, Arsenal sedang nyaman duduk di puncak klasemen Liga Inggris (Premier League), dengan keunggulan lima poin atas tim peringkat dua, Manchester City.
Bahkan, performa skuat The Gunners asuhan Arteta yang versi sekarang tergolong sulit dikalahkan oleh tim-tim lawan.
Buktinya, di sepanjang Liga Inggris 2022/23 yang masih berjalan, Arsenal dari 26 kali bertanding, baru menderita tiga kekalahan saja.
Jumlah tersebut merupakan yang paling sedikit (sama dengan Newcastle United) di antara para peserta Premier League lainnya.
Diincar Real Madrid
Menjalani musim yang mengesankan bersama Arsenal, membuat Mikel Arteta mendapat sorotan dan pujian lebih dari publik.
Tak heran pula jika ada tim besar seperti Real Madrid yang mulai dikabarkan tertarik menjadikan Arteta sebagai pelatih mereka.
Melansir berita bola Marca, El Real sedang mempertimbangkan mendepak pelatihnya Carlo Ancelotti pada musim depan.
Los Blancos pun kemudian memiliki beberapa nama kadidat pengganti Ancelotti, yang salah satunya ialah Mikel Arteta.
Kabar ini coba ditanyakan langsung oleh jurnalis berita bola sebelum Arsenal berlaga di 16 besar Liga Europa, Jumat (10/3/23) dini hari WIB.
Arteta pun menjawab dengan ucapan bahwa jika dirinya sampai pindah ke Real Madrid, itu merupakan sebuah takdir.
“Itu adalah hal-hal yang tidak bisa dikendalikan oleh manajer atau pemain, sesuatu yang ditakdirkan,” ucap Arteta.
Meski terkesan melempar kode kalau dia terbuka terhadap tawaran El Real, Arteta sekarang akan tetap fokus terhadap pekerjaannya di Arsenal.
“Apa yang bisa saya katakan kepada Anda adalah bahwa saya sepenuhnya fokus pada apa yang saya lakukan di sini dan saya sangat bangga serta bersyukur melakukan apa yang saya lakukan di klub ini. Itu saja,” tambahnya.
You must be logged in to post a comment.