Yessy Mengaku Keguguran Usai Hamil Anak Ryan Dono
Info Viral: Kasus viral gagal nikah Yessy dan Ryan Dono terus berlanjut. Wanita kelahiran tahun 2000 ini tiba-tiba mengaku pernah hamil lalu keguguran anak dari Ryan. Pernyataan mengejutkan itu terucap dari mulut Yessy saat dia menjadi bintang tamu di Youtube Uya KUya.
“Yessy dan Ryan intinya pernah berhubungan berlebihan. Sampai akhirnya Yessy terjadi seperti itu (hamil),” kata Yessy, dikutip dari Youtube Uya Kuya, oleh Satu Viral, Jumat (09/12/2022).
Viral: Gagal Nikah, Cewe ini Bakar Undangan, Alasan dibaliknya Mengejutkan
Satuviral
“Jadi kamu sempat hamil?” tanya Uya Kuya.
“Iya,” jawab Yessy.
Wanita asal Purwakarta ini melanjutkan kehamilan itu dijadikan Ryan Dono sebagai alat untuk mengancam Yessy.
“Makanya itu yang dijadikan senjata Ryan. Jadi itu kenapa Yessi selama ini di sosmed diam, pas klarifikasi terus dihapus. Ya karena diancam terus sama Ryan,” terang Yessy.
Uya lalu bertanya ancaman apa yang dialami oleh Yessy. Wanita 22 tahun ini menceritakan Ryan mengancam akan membongkar semua rahasia dan aib dirinya jika Yessy memberikan klarifikasi atas video gagal nikah yang viral.
“Diancamnya dia bilang sok lah kalau elo mau buka-bukaan. Aku buka sekalian rahasia kamu. Ancamannya lewat telepon. Juga nge-SMS sama WA Yessy,” tuturnya.
Dirinya juga menyebut Ryan Dono menuding dirinya telah menggugurkan kandungannya dengan sengaja. Namun Yessy bersumpah tidak pernah menggugurkan kandungannya. Keguguran itu tidak disengaja.
Wanita yang bekerja di instansi pemerintahan ini juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak pernah meminta sertifikat rumah. Saat itu ia hanya menanyakan sertifikat rumah yang sedari awal dijanjikan Ryan sebagai mahar menikah.
Viral: Unik! Pernikahan di dalam Kolam Renang, Panggungnya Bagaimana?
Satuviral

Wanita bernama asli Yessy Anitoma Kirana Yudha juga menegaskan tidak menuntut keluarga Ryan sertifikat rumah.
Mendengar hal ini, Ryan Dono lantas kembali membuat klarifikasi. Ia terkejut dengan pernyataan Yessy. Pria asli purwakarta ini menilai Yessy terlalu mengada-ada. Ryan mengatakan sudah lelah memberi penjelasan mengenai kejadian yang menimpa dirinya.
“Soal hamil itulah, Ryan klarifikasi sekali lagi bahwa itu Yessy terlalu mengada-ngada. Biar netizen yang menilai sendiri kebenarannya,” jawabnya.
Ryan menambahkan jika pernyataan Yessy tersebut sudah keluar dari ranah pembahasan soal batal nikah gara-gara minta mahar sertifikat rumah.
“Karena menurut Ryan itu sudah diluar tema gagal nikah. Ryan juga heran mengapa segampang itu batal nikah. Nanti Ryan bakal bahas itu,” paparnya.
Pria 30 tahun itu menyampaikan rasa terima kasih kepada warganet yang terus memberikannya dukungan untuk permasalahannya tersebut. Sebab ia mengaku mengalami lelah fisik, hati dan batin usai kegagalan pernikahan.
“Sekarang Ryan ucapkan beribu terima kasih kepada netizen yang ada di Tiktok. Khususnya, temen-temen yang udah support Ryan, sudah memberikan motivasi terbaik buat Ryan. Mohon maaf,” tutup Ryan.
Kronologi Yessy Gagal Nikah
Sebelumnya Yessy membuat video soal dirinya yang gagal nikah. Dalam video yang ia sharingkan di tiktok @kayess, Yessy membuat cerita menyedihkan. Yessy beralasan pernikahan dibatalkan H-3 karena sang pria menikah dengan wanita lain.
Dalam video juga terlihat ia membakar puluhan surat undangan menikah. Kemudian ia juga menceritakan proses persiapan pernikahan dari mulai foto prewedding, mencoba baju, belanja kain, hingga Bridal shower.
Tak lama berselang calon suaminya Ryan Dono memberikan klarifikasi. Ryan menjelaskan keduanya gagal menikah karena Yessy tiba-tiba meminta sertifikat rumah sebagai mas kawin tiga hari sebelum hari pernikahan.
Dapatkan info viral, gosip viral selebriti, info artis viral Indonesia dan berita viral. Jangan sampai kudet ya.