Prediksi Real Betis vs Man United
Prediksi Bola: Prediksi Real Betis vs Man United yang merupakan leg 2 babak 16 besar Liga Europa, bakal tersaji di artikel ini.
Pertemuan Real Betis vs Man United pada Jumat, 17 Maret 2023, pukul 00.45 WIB, akan dihelat di Stadion Benito Villamarin.
Dengan keunggulan 4-1 di Old Trafford, Manchester United tinggal selangkah lagi masuk delapan besar.
Pasukan Erik Ten Hag bisa kalah di Andalusia hingga 2 gol dan tetap lolos. Real Betis, di sisi lain, membutuhkan keajaiban.
Jika Real Betis menang hanya dengan 3 gol, baik 3-0 atau 5-2, pertandingan akan dilanjutkan ke perpanjangan waktu.
Messi Mau ke Al Hilal Tapi Minta Gaji 9 Triliun
Satuviral

Ini terjadi karena UEFA menghapus aturan agresi gol tandang. Oleh karena itu, Betis bertujuan untuk memenangkan 4 gol dalam 90 menit.
Menghadapi Man United, salah satu favorit juara Liga Europa musim ini, langkah Betis buat mengejar defisit, menurut prediksi bola kami sangatlah sulit buat berhasil.
Kondisi Terkini Kedua Tim
Meski Manchester United menang dengan keunggulan margin 3 gol dari laga leg pertama, mereka tetap harus berhati-hati.
Masalah yang mengganggu Setan Merah sekarang berkaitan dengan kerentanan pemain akan badai cedera.
Pasalnya, Manchester United merupakan salah satu tim tersibuk dan masih mengikuti 3 kompetisi sekaligus: Liga Europa, Liga Inggris, dan Piala FA.
United tidak akan diperkuat pemain sayap Alejandro Garnacho pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa, menyusul cedera yang diterima sang pemain baru-baru ini.
United juga harus mewaspadai kemungkinan ketegangan tinggi di jalannya laga lawan Betis esok.
Casemiro dan Bruno Fernandes kini berada di ambang skorsing dengan hanya berjarak satu kartu kuning lagi buat menerima sanksi larangan main.
Untuk Casemiro, dia harus waspada lebih lagi untuk menghindari terkena hukuman kartu dari wasit.
Pasalnya, di kompetisi domestik, mantan pemain Real Madrid itu juga akan absen sepanjang 4 laga berikutnya akibat dikartu merah saat melawan Southampton akhir pekan kemarin.
Jika akumulasi kartu kuning juga dialami di UEL, maka jumlah pertandingan yang dilewatkan gelandang asal Brasil itu bertambah.
Sebaliknya, Los Verde Blancos siap memberikan ancaman yang mereka yakini bakal menyulitkan MU.
Pelatih kepala Betis Manuel Pellegrini juga mengatakan dia puas dengan penampilan timnya baru-baru ini, meski kala jumpa Villarreal bermain imbang 1-1.
“Menurut saya kami bermain bagus dalam ofensif, full-back bisa menembus pertahanan. Kami bisa menciptakan peluang (gol) lagi,” ujarnya dikutip dari La Tercera, Senin (13 Maret 2023).
Pellegrini melakukan 8 penyesuaian pada lineup awal Betis di pertandingan terakhir mereka.
Hanya Ayoze Perez, Guido Rodriguez dan German Pezzella yang tersisa di skuat sebelumnya melawan Manchester United.
Tampaknya mantan bos Manchester City itu sudah menjalankan siasat agar anak asuhnya punya kondisi fisik bagus jelang laga esok.
Perkiraan Susunan Pemain
Real Betis (4-2-3-1): Claudio Bravo; Juan Miranda, Victor Ruiz, German Pezzella, Aitor Ruibal; William Carvalho, Guido Rodriguez; Rodri Sanchez, Ayoze Perez, Sergio Canales; Borja Iglesias. Pelatih: Manuel Pellegrini.
Man United (4-2-3-1): David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Harry Maguire, Raphael Varane, Tyrell Malacia; Casemiro, Fred; Antony, Bruno Fernandez, Jadon Sancho; Marcus Rashford. Pelatih: Erik ten Hag.
Pertemuan Terakhir Kedua Tim
10/03/23 Man United vs Real Betis 4-1
11/12/22 Real Betis vs Man United 1-0
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Real Betis
13/03/23 Villarreal vs Real Betis 1-1
10/03/23 Man United vs Real Betis 4-1
06/03/23 Real Betis vs Real Madrid 0-0
25/02/23 Elche vs Real Betis 2-3
18/02/23 Real Betis vs Valladolid 2-1
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Manchester United
12/03/23 Man United vs Southampton 0-0
10/03/23 Man United vs Real Betis 4-1
05/03/23 Liverpool vs Man United 7-0
02/03/23 Man United vs West Ham 3-1
26/02/23 Man United vs Newcastle 2-0
Prediksi Skor
Real Betis 1-2 Man United
You must be logged in to post a comment.