Wednesday, December 6, 2023
HomeFilmRekomendasi Empat Film Natal Seru Bareng Keluarga

Viral: Rekomendasi Empat Film Natal Seru Bareng Keluarga

Film Viral: Natal adalah waktu yang tepat untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Jika kamu belum bisa jalan-jalan, ga perlu kuatir bosan natalan dirumah aja. Berikut beberapa film yang bisa menemani mu menghabiskan waktu bersama keluarga tersayang di libur natalan.

Bukan cuma film Home Alone, sejumlah film tema natal dan seru ditonotn bareng keluarga. berikut beberapa film tema Natal yang bisa Anda tonton bersama keluarga tercinta!

Viral: Tradisi Unik Perayaan Natal di Negara Mayoritas Agama Non Kristen

satuviral

Love Hard (2021)

film natal - Satu Viral – SATUVIRAL
love hard

Film yang dibintangi Nina Dobrev ini menceritakan seorang jurnalis cantik yang selalu mengalami kegagalan dan masalah percintaan. Wanita tersebut bernama Natalie (Nina Dobrev).

Ia lalu berkenalan dengan seorang pria lajang bernama Tag (Darren Barnet) pada sebuah aplikasi kencan. Natalie merasa Tag adalah pria idamannya. Sehingga pada liburan Nataru, Natalie nekat terbang ke Lake Placid untuk liburan Natal sekaligus menemui Tag.

Namun ia sangat terkejut, karena yang dijumpainya ternyata pria berbeda. Natalie tidak bertemu Tag seperti pada aplikasi kencan, melainkan bertemu dengan Josh Lin. Josh secara fisik berbeda dengan Tag. Selain itu Josh merupakan teman masa kecil Nathalie yang mengaku sebagai Tag.

- Advertisement -

Josh sengaja menyamar sebagai Tag yang merupakan sahabat karibnya. Josh lalu berjanji akan mempertemukan Nathalie pada Tag usai liburan Natal bersama berakhir. Akankah Nathalie kecewa lagi ketika bertemu Tag? Film ini hanya bisa disaksikan dalam aplikasi Netflix.

Viral: Ini Daerah Indonesia yang Jadi Inspirasi Film Avatar 2: Way of Water

satuviral

The Christmas Chronicles (2018)

Film spesial natal yang disutradarai oleh Clay Kaytis dan dibintangi oleh aktor Kurt Russel.
The Christmas Chronicles menceritakan kisah saudari dan saudara lelaki, Kate (Darby Camp) dan Teddy Pierce (Judah Lewis), yang merencanakan malam Natal untuk menangkap kehadiran Sinterklas (Kurt Russell) di depan kamera.

film natal - Satu Viral – SATUVIRAL
christmas-chronicles

Awalnya mereka mengintai kedatangan Santa yang hendak masuk ke dalam rumah. Lalu, mereka menyelinap ke giringnya, menyebabkannya jatuh dan hampir menggagalkan Natal

Namun rencana tersebut berubah menjadi perjalanan tak terduga yang hanya bisa diimpikan oleh kebanyakan anak. Film The Christmas Chronicles dirilis pada 22 November 2018 di bioskop juga di layanan streaming Netflix.

The Princess Switch (2018)

The Princess Switch merupakan film komedi romantis berlatar Natal yang dibintangi Vanessa Hudgens sebagai pemeran utama. Film ini terinspirasi dari novel The Prince and the Pauper karya Mark Twain.

Film arahan sutradara Mike Rohl ini mengisahkan tentang dua orang berwajah identik yang saling bertukar tempat. Rilis perdana pada 2018 silam, The Princess Switch dapat Anda saksikan di layanan streaming Netflix.

film natal - Satu Viral – SATUVIRAL
the-princess-switch-vanessa-
Home Alone (1990)

Siapa yang tidak tahu film ini? Home Alone selalu menjadi film pilihan Natal untuk ditonton bersama keluarga! Film ini bercerita tentang seorang anak laki-laki berusia 8 tahun bernama Kevin yang tiba-tiba meninggalkan keluarganya saat berlibur di Prancis.

Home Alone pertama sangat sukses di seluruh dunia. Sehingga menelurkan Home Alone ke dua hingga keempat. Kamu bisa menonton ulang filmnya di aplikasi Disney Hotstar atau di Netflix.

Diantara keempat diatas, kamu sudah nonton yang mana? Sudah kepikiran mau nonton film apa nih?

Dapatkan info update film viral, berita terkini, gosip viral selebriti, info artis viral Indonesia,  dan berita viral. Baca dan pentengin terus Satu Viral sob.

Find us on Social Media

- Advertisement -

Popular Categories

Ads on Satuviral

- Advertisement -

Ads on Satuviral

- Advertisement -

Ads on Satuviral

- Advertisement -