Saturday, June 3, 2023
HomeTrending ViralWow, Polisi Temukan Ladang Ganja Seluas 10 Hektar di Cianjur

Viral: Wow, Polisi Temukan Ladang Ganja Seluas 10 Hektar di Cianjur

Lokasi Terpencil di tengah Gunung

Info Viral; Polisi menemukan ladang ganja seluas 10 hektar di di Cianjur Jawa Barat. Lokasi ladang itu tersembunyi di tengah-tengah Gunung Karuhun, Cempaka. Polres Cianjur telah menetapkan satu tersangka dalam kasus ini.

Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Cianjur AKP Ma’ruf Murdianto mengatakan,penemuan ini berawal dari laporan warga. Ia mulanya curiga dengan bentuk tanaman yang ditemukannya dan segera menghubungi polisi.

“Setelah anggota kita melakukan pengecekan ke lokasi, ternyata betul (ganja),” ujarnya, Kamis (28/6/2022).

Ladang ganja tersebut berada sekitar 10 kilometer dari pemukiman penduduk terdekat. Medan jalan menuju kesana cukup berat. Ma’aruf melanjutkan dibutuhkan waktu dua jam menuju ladang itu dari pemukiman penduduk terdekat.

Berita Viral SatuViral – SATUVIRAL

Detik2 Layar Besar Jatuh Menimpa Boyband Mirror, Dua Anggota Terluka Parah

Satuviral

“Tanaman ganja itu tersebar di tujuh lokasi berbeda dengan total luasan kurang lebih 10 hektar. Ada 300 batang ganja yang kita amankan, taksiran ada seribuan tanaman,” jelasnya.

Ratusan tanaman ganja yang disita tersebut berukuran 100 hingga 150 sentimeter. Kematangannya bervariasi. Ada yang masih muda, ada juga yang ebrbentuk bibit. Ada pula yang sebulan lagi dipanen.

Ditemukan Juga Saung

Tak hanya tanaman, polisi juga menemukan sebuah saung di sekitar lokasi kebun. Saung yang tampak kokoh itu dibuat dari kayu dan bambu. Pihaknya menemukan panel surya yang mengaliri listrik di dalam saung.

“Ada ruangan bawah, dan satu ruangan lagi di atas. Sepertinya untuk kamar, tempat istirahat,” ungkapanya.

Berita Viral SatuViral – SATUVIRAL

Dikenal Mistis,Ini 4 Tradisi Sakral yang Sering dilakukan di Malam Satu Suro

Satuviral

Di sekitar saung terdapat balai-balai dan sumber air untuk kebutuhan mandi cuci kakus. Selain itu, polisi juga menemukan pupuk di salah satu sudut ruangan saung. Saung tersebut diduga kuat berkaitan dengan aktivitas di ladang ganja.

Tak lama kemudian, polisi berhasil menangkap pemilik ladang ganja tersebut. Pelaku diduga bertugas menanam, mengairi dan memetik daun ganja.

“Pelaku berinisial H kami tangkap di Banten usai kabur dari Gunung Karuhun. Belum tau tugasnya apa. Masih kami dalami,” jelas Maruf.

Pihaknya menduga ada pihak lain yang terlibat dalam kasus ini. Salah satunya polisi tengah mendalami siapa penjual dan pembeli daun terlarang ini.

Baca terus Satu Viral agar menjadi media Berita Viral yang memberikan info viral kepada kawula muda. Setiap harinnya akan memberikan Berita Viral Terkini dan Info Viral terupdate untuk kamu.

Jangan lupa cek category Event Satu Viral karena dengan membaca artikel Satu Viral kamu bisa bergabung dengan komunitas  #satucircle dan dapatkan jutaan hadiahnya.

Find us on Social Media

- Advertisement -

Popular Categories

Ads on Satuviral

- Advertisement -